Senin, 25 Februari 2013

Tata Cara/Adab Mandi Haid

Assalamu'alaikum sobat muslimah, kenapa cuma muslimah yang disapa? soalnya article ini khusus untuk para akhwat yang udah kedatangan "si Dia". Jangan ne-think dulu ya, hehe. Maksud ana, tamu yang datangnya tiap bulan itu lho. Pasti udah pada tahu kan?!

Yuph....Namanya haid atau istilah medisnya menstruasi. Haid merupakan salah satu proses alamiah yang terjadi pada diri seorang wanita dewasa normal. Proses ini dimulai sejak wanita memasuki usia pubertas dan terus berjalan sampai masa produksi berhenti (menopause).

Sekian dulu perkenalan kita tentang makna Haid, sekarang kita bahas topik yang sebenarnya. Adab Mandi Haid. Kenapa ini perlu kita bahas? because mungkin sebagian sobat muslimah ada yang masih belum paham adab yang di anjurkan. Mungkin ada yang mandi haid dengan keramas saja tanpa mandi sempurna, ada juga yang asal mandi. So Let's check this out! ^_^

Mandi Haid itu dilakukan manakala kita (red. kaum hawa) telah benar-benar bersih. Para shahabiyah di zaman Rasulullah SAW melakukan pengecekan dengan kapas yang putih, ketika masih melihat noda, di anjurkan oleh ibunda Aisyah ra untuk tidak terburu-buru." Tunggulah sampai putih bersih," kata beliau. Bersih itu tidak ada bekas apa-apa. Kalau udah nyakin, baru kita mandi. Mandinya musti diniatkan, artinya kita sengaja mandi haid, bukan mandi rutinitas keseharian. Ini berpahala lho.

Caranya seperti mandi biasa, namun bagian yang dibasuh harus merata. Air diguyur dari ujung kepala, ratakan keseluruh tubuh dan jangan ada yang kelewat.
Adab-adab yang disunahkan yaitu:
  1. mandi dimulai dengan mencuci tangan tiga kali.
  2. bersihkan daerah sekitar keluarnya haid dengan tangan kiri tentunya. dianjurkan menggunakan wewangian (misal bisa pakai sabun tertentu, karena selain wangi bisa berfungsi antiseptik.
  3. Berwudhu' secara sempurna.
  4. Baru di guyur kepala dengan air sebanyak tiga kali. Jangan asal guyur ya! Tapi kepalanya digosok-gosok seperti keramas. 
  5. Terakhir, guyur badan secara merata sambil digosok, kemudian bersihkan daerah-daerah terpencil. (tempat tertentu dari tubuh kita yang agak sulit terguyur seperti di bawah lengan, pusar, dan daerah-daerah lipatan tubuh).
Moga bermanfaat ya ukhti, wassalam…

Sumber: 
Tim Annida & Syaamil. 2005. Ini Nih Yang Cewek Mesti Tau. Bandung. PT Syaamil Cipta Media.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar